Tampilkan postingan dengan label Motor Cross. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Motor Cross. Tampilkan semua postingan

Spesifikasi dan Harga Motor Honda CRF 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas Bulan Oktober 2016

Honda CRF 150 dan 250L masih jadi motor unggulan Honda untuk kelas trailnya di ajang balapan, dengan bodi yang ringan tapi kuat dan kokoh, membuat 2 motor ini cocok diajang trail. Motor cross yang berbobot ringan memang sangat digemari para crosser, karna memudahkan saat melakukan lumpatan dan mudah untuk dikontrol. Kali ini mas ucok mau ngajak para Bikers pecinta motor cross dan trail menjelajahi motor trail terbaru honda ini.

 Spesifikasi dan Harga Motor Honda CRF 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas 2016


Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda crf

Untuk kelas trail motor Honda telah menyiapkan CRF 150F dikategori 150cc jauh hari, sedangkan untuk motor cross sendiri ada CRF 150R dari motor Honda. Kalau dilihat dari bentuk bodi, motor ini memang tidak jauh beda dengan special engine CRF series keluaran Honda sebelumnya. Kalau kita mau lihat lebih jelas lagi baru ketahuan bedanya bro, untuk lebih jelasnya kita bahas dulu spesifikasinya.

Koleksi Foto dan Gambar Motor Honda CRF 150cc

Honda Crf 150cc
Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda Crf 150
Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda Crf 150

Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda Crf 150


Sepesifikasi Honda CRF 150 cc


Untuk mesin yang sekarang, CRF dibekali mesin berkekuatan maksimum 149cc dengan pendingin liquid cooled, single-silinder Unicam, menggunakan sistem pembakaran keihin. Unicam sendiri merupakan mekanisme buka tutup klep yang jadi ciri khas special engine motor Honda, dengan memakai satu kem layaknya mesin SOHC, tapi memiliki 3 atau empat tonjolan kem. Dua tonjolan kem bekerja langsung mendorong klep masuk layaknya mesin DOHC, tonjolan kem lainnya menggerakan klep buang dengan bantuan rocker arm seperti mesin SOHC. Untuk Suspensi depannya dikawal tipe adjustable 37 mm dari Showa, sementara suspensi belakangnya dibekali tipe Pro Link fully adjustable juga dari Showa. Sedangkan untuk ukuran ban dipasang berbeda ukuran, ban depannya menggunakan 70/100-17, dan belakang 90/100-14. Honda CRF 150 mengandalkan transmisi close ratio 5 percepatan, Motor ini juga telah dilengkapi Rem cakram muka belakang, piringan cakram depan 220mm dan 190mm untuk cakram belakang.

Harga Motor Honda CRF 150cc Baru

Untuk harganya sendiri dibandrol di kisaran Rp 40,6 jutaan.Dan Harga Bekasnya belum ada untuk saat ini .
Baca Juga :  Daftar Harga Motor Matic Yamaha dan Suzuki Tahun 2016

 Spesifikasi Honda CRF 250 R Lengkap Dengan Harganya

CRF 250R sebenarnya resmi diluncurkan di jepang mulai petengahan Agustus 2014, selanjutnya untuk persi terbarunya CRF 2015 kembali dipasarkan di Amerika mulai buln September tahun lalu. Mengingat untuk tahun ini pabrikan Yamaha dan Suzuki sebagai ripal abadi Honda, telah mengeluarkan motor trail terbarunya dikelas 250cc. Yamaha telah memperkenalkan YZ250F dan Suzuki memperkenalkan RM-Z250 untuk edisi tahun 2016, terus Honda bagaimana? mau ditaroh dimana muka gua sebagai pcinta Honda?  Honda CRF 250R jawabannya gan, oke untuk lebih jelasnya kita bahas dulu Spesifikasi selengkapnya gan.

Gambar Honda CRF 250 cc


Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda CRF 250cc


Honda CRF 250R 2016 trebaru  tetap mengandalkan mesin 249 cc satu cylinder, dengan ukuran bore 76,8 mm dan stroke 53,8 mm. CRF250R terbaru menggunakan cylinder head yang baru, piston lebih ringan, dan membangun ulang connecting-rodnya.Sedangkan  untuk konstruksi katup, Motor ini menggunakan tipe DOHC dengan 4 buah katup, suplai bahan bakarnya masih mengandalkan teknologi Fuel Injection PGM-FI yang merupakan teknologi termutakhir dari Honda. Untuk menjaga stabilitas suhu mesin agar tetap stabil ketika balapan, Honda CRF 250R masih menggunakan sistem pendingin Liquid Cooled. Tidak cukup sampai di situ, Honda juga mengganti katup pembuangan yang tadinya terbuat dari besi, diganti dengan bahan titanium, sekaligus meningkatkan kompresi dari 13,5:1 menjadi 13,8:1. Untuk dapur pacunya sendiri, katanya motor ini bisa menghasilkan tenaga maksimal 39,4 HP/11.500 rpm, naik 1,8 HP dibandingkan dengan CRF250 versi sekarang. Torsinya juga mengalami peningkatan nih sob, dari 26,43 Nm/9.000 rpm menjadi 27,11 Nm/9.000 rpm. Coba bayangkan motor dengan satu silinder punya tenaga lebih dari 39 HP, Bringas bukan.

Spesifikasi dan Harga  Motor Honda Crf 150cc Dan 250 Baru Dan Bekas
Honda CRF 250 R

Harga Motor Honda CRF250 Baru

Untuk Harganya sendiri masih simpang siur gan, karna motor ini belum resmi diluncurkan di tanah air. Buat agan yang mau beli, tentunya harus ngimport dulu langsung dari Jepang atau Amerika yang sudah memasarkannya. Tapi yang jelasnya Motor CRF ini dibandrol  seharga US$ 7.600 dolar untuk negara amerika kalau di Rupiahkan mah sekitar 100jutaan gan.

Sekian dulu tentang Spesifikasi dan harga Honda CRF dari pusatmotormu, mudah-mudahan berguna dan bermanpaat buat kita semua.
Jangan lupa baca juga artikel kami tentang :  Harga Motor Trail Kawasaki , Yamaha , Honda , Viar Dan Ktm   dan  Daftar Harga Harga Motor Kawasaki Ninja R Dan Trail 250cc Terbaru 2016

Modifikasi, Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Terbaru Oktober 2016

Kawasaki Kx 85 - Motor Trail Kawasaki KX begitu penomenal , untuk pasar otomotip tanah air sendiri hampir semua pecinta olahraga Motor Cross akrab dengan motor mungil ini. Nah kali ini bang ucok akan mengulas sedikit tentang informasi Modifikasi dan Spesifikasi Mortor Kawasaki KX 85cc. Penasaran kan, gimana sih model Kawasaki KX yang bang ucok bilang itu ? oke guys, nyantai aja semua akan bang ucok kupas secara lengkap dan mendetail.

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru
Kawasaki KX 85

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Terbaru

Spesifikasi Kawasaki KX 85 CC


Motor Sport Kawasaki KX 85 dibekali dengan mesin berkapasitas 84 cc berpendingin cairan, 2 tak, silinder tunggal. Motor Sport off road ini memiliki akselerasi yang cukup mumpuni untuk kategori motor cross ber mesin 85cc. Tenaga responsif yang dihasilkan, didapat dari peningkatan Speed motor, yang sudah menggunakan mesin karburator 6 percepatan. Dengan Bodinya yang ramping juga sangat membantu ketika balapan, karena sangat mudah untuk dikendalikan.

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru



Motor Kawasaki KX 85 cc sendiri sangat cocok buat croser pemula, karena dengan bodinya yang ramping dan tenaga mesin yang mudahuntuk dikendalikan, memudahkan kita yang sedang belajar melakukan balapan.  Nah bagi teman-teman sekalian yang mau mencoba balapan motor Cros,  nggak ada salahnya belajar menaiki motor kawasaki trail kx 85. Untuk nilai tambah dari kawasaki KX 85 cc antara lai dari segi fiturnya dan bodinya yang ramping membuatnya mudah untuk dikendalikan.  Tentunya desainnya juga yang sangat stylish dan futuristik membuat motor ini tampak berkesan, motor mungil ini memang pantas diacungi jempol.

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru
Mesin Kawasaki KX

Spesifikasi Lengkap Kawasaki KX 85 cc Terbaru 

Rangka

Suspensi Depan      : 36 mm inverted catridge fork dengan 16 way, Adjustable Compression damping
Suspensi Belakang  : Sistem suspensi Special Uni-Trak, dengan Gas - Charged Shock - Tingkat keempukan dapat di stel, 4-Way Compression dan 20 Rebound Damping Adjustment
Rem Depan             : 220 mm Single Disc dengan Dual Piston Calliper
Rem Belakang         : 184 mm Single Disc dengan Single Piston Calliper
Ban Depan              : 70 / 100 - 19
Ban Belakang          : 90 / 100 - 16
Jarak Poros Roda   : 1.290 mm
Jarak ke Tanah       : 380 mm
Berat                     : 71 kg dalam keadaan bensin penuh
Kapasitas Bensin   : 5,5 liter

Mesin

Tipe                      : 2 Langkah, Cairan Pendingin, 1 silinder
Karburator           : Keihin PWK 28
Diameter x Langkah       : 48,5 x 45,8 mm
Perbandingan Kompresi : Variable 9.2 : 1 / 10.0 : 1 Kecepatan Tinggi / Rendah
Jumlah Transmisi            : 6 - Speed

Harga Kawasaki KX 85cc terbaru dan Terufdate

Motor Sport kawasaki KX sebenarnya dibandrol dengan harga yang lumayan murah, mengingat mesinnya juga yang 85cc, tentunya dengan harga 50 jutaan gan.

Harga Kawasaki KX 85cc : Rp 49,500,000

Modifikasi Kawasaki KX 85cc 

Setelah membahas Spesifikasi dari Motor Kawasaki Kx 85cc, sekarang bang ucok akan beralih kepembahasan selanjutnya gan. Tadi kita kan udah bilang akan membahasnya secara tuntas, nah untuk Modifikasi Kawasaki KX 85 sendiri gimana toh? Kawasaki KX 85 sendiri yang mengusung gaya yang sangat sederhana sangat cocok untuk dirubah gan, anda bisa membuatnya tampil lebih ganas lagi gan dengan penambahan beberapa part motor lainnya. Nah kali ini kita kan membahas du aliran modifikasi yang paling mudah dan murah meriah gan, yaitu Gaya Air Brush dan Gaya Spesial Angine.

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru

Gaya Air Brush

Menurut hemat bag ucok, anda lebih baik memodif kawasakikx 85 anda dengan gaya air Brush aja, karena pertimbangan modal yang lebih murah dan tidak mempunyai resiko kerusakan pada motor anda. Untuk bagian tenaga, Kawasaki KX memang memiliki tenaga yang tidak kencang- kencang bangat, tapi untuk akselerasi bagi pemula tentunya itu udah cukup gan. Dengan menghias motor anda dengan Warna warni Air Brush, terus ditambah lagi dengan Striker kesukaan anda tentunya membuatnya akan tampil lebih indah. 
Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru
Gaya Air Brush
Gaya Special Engine

Untuk memodif motor kawasaki kx anda dengan gaya Spesial Engine, tidak mengharuskan anda merubah bagian bodynya, dikarenakan body dari Kawasaki yang satu ini sudah memiliki tampilan yang cukup baik dan sempurna. Yang perlu anda perbaharui antara lain dibagian Head lampnya aja gan, dengan menganti head lamp dapat membuat tampilannya lebih sempurna. Mungkin bisa anda gunakan decal atau stiker produk adventure pada bagian body, yang saat ini banyak sekali dijual dipasaran, sehingga penampilan Kawasaki KX 85 cc lebih sporty dan stylish. 

Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru
Gaya Special Engine
Begitulah sedikit informasi seputar Spesifikasi, Harga dan Modifikasi Kawasaki KX 85 cc, Motor Cross ini pastinya sangat cocok buat anda yang suka melakukan balapan Off road dan Motor Cross. Apalagi buat anda yang mau belajar dalam ajang balapan ini, tentunya sangat cocok mengingat bodinya yang mungil, tentunya akan sangat mudah untuk dikendalikan.
Sekian dulu yang dapat kami sampaikan seputar Modifikasi , Spesifikasi Dan Harga Kawasaki Kx 85 cc Ferbruari Terbaru ,,, mudah-mudahan artikel singkat ini dapat bermapaat buat kita semua. Terus ufdate info terbaru dari Pusat Motor. com, bang ucok pamit undur diri. Wassalamu alaikum